kali ini saya akan berbagi tentang time manajemen yang sudah di share oleh ibu Angela..
menurut beliau setiap hari adalah suatu berkat, kita harus selalu bersyukur setiap harinya, di setiap bangun tidur kita harus bertanya apakah yang kita akan lakukan hari ini harus lebih baik dari kemarin, karena semua kegiatan kita adalah kontrol kita.
kita harus bisa membedakan sesutu itu urgent atau important. kalau kita sudah mempersiapkan dari jauh hari tidak ada urgent, karena kita mempersiapkan dari jauh hari dengan time manajemen.
seperti contoh seseorang yang mau melewati palang pintu rel kereta, bila nekat melewati berarti urgent, dan importantnya dalah keselamatan. Bu Angela berkata kalau kita hanya mendengar apa yang dosen sampaikan, maka akan masuk 20%, kalau kita resapi kita tulis jadi 40%, kalau kita lakukan sendiri baru 50%, kita ajarkan orang lain 70%, kita ulang 90%,dan kita lakukan setiap hari menjadi 100%, awal-awal memang susah, tapi kalau kita lakukan setiap hari akan menjadi mudah, kita bisa karena biasa.
dunia kerja berbeds dengan kita di rumah, akan ada banyak rintangan tidak seperti kita dirumah, seperti perbedaan visi dengan atasan, atau lingkungan yang tidak nyaman. ada perumpamaan seorang bapak mempunyai 4 anak, dan setiap anak dibawa oleh ayahnya untuk melihat pohon di musim yang berbeda, anak pertama melihat pohon di musim winter, anak kedua di musim spring, anak ketiga summer, dan anak keempat the fall. sehingga setiap anak mempunyai pandangan yang berbeda.
jadi kita jangan melihat hanya dari satu musim, kita akan tahu kalau kita sedah melewti semua musim.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar